Adobe Indesign
Tahukah kawan tentang Adobe Indesign?
Adobe Indesign merupakan software grafis keluaran adobe yang berfungsi melakukan tugas pelayoutan. Adobe Indesign merupakan penyempurnaan dari software Adobe pagemaker dan dengan fitur yang lebih mudah digunakan. Dengan Adobe Indesign pekerjaan di bidang layout akan semakin mudah. Adobe Indesign sangat cocok untuk layout karena memiliki fitur-fitur seperti halaman yang berkelanjutan, tidak seperti Corel draw yang harus pindah halaman ketika mau pindah kawan. Di Adobe Indesign juga kita langsung bisa melihat semua halaman.
Dan adapun Fungsi Adobe Indesign sangat penting kita ketahui, terutama pada bagian layout seperti berikut :
- Desain layout majalah, sama halnya seperti koran, majalah juga terdiri dari banyak halaman dengan teks dan gambar. Untuk mengerjakan pekerjaan majalah, software yang paling saya rekomendasikan adalah Adobe Indesign. Karena dengan Adobe Indesign kita bebas mengatur gambar dan teks yang ingin kita gunakan. Text wrap-nyapun sangat mudah dan rapi.
- Desain layout halaman koran, koran merupakan contoh pekerjaan yang Desainnya sebagian besar ada di bidang layout. Ketika bekerja dengan teks dan layout, software Adobe Indesign sangat cocok sekali untuk mengerjakan halaman koran.
- Desain layout buku. Apa pernah terbayang oleh kalian jika kita mendesain buku yang memiliki banyak sekali halaman yang membuat kita sedikit bingung dalam pengerjaannya. Dan dengan Adobe Indesign semua halaman akan terlihat dalam satu dokumen. Sehingga tidak akan menyulitkan.
sebenarnya masih banyak lagi kawan pekerjaan yang bisa dikerjakan oleh Adobe Indesign ini . Yang penting berhubungan dengan layout dan teks itulah yang dapat kita gunakan …
Semoga bermanfaat seperti halnya Adobe Indesign ini..
Sumber : Internet