Sunday, September 24, 2023
HomeTutorialBagaimana membuat Instagram Story dg Adobe Photoshop?

Bagaimana membuat Instagram Story dg Adobe Photoshop?

Assalamualaykum guys.. kali ini saya ingin menjelaskan sedikit apa itu instagram story dan gimana cara membuat nya dari Adobe Photoshop. Instagram Story merupakan salah satu fitur yang ada di instagram yang berguna untuk membagikan media/cerita tapi sifatnya sementara. Tidak seperti postingan biasa di instagram yang sifatnya permanen, instagram story ini akan hilang dalam kurun waktu 24 jam setelah dibagikan. Tools ini semakin powerful jika dikombinasikan dengan promo yang sifatnya daily deal.

Ukuran Gambar (resolusi)

Untuk ukuran gambar atau resolusi yang cocok digunakan untuk instagram story adalah 1080 x 1920. 1080 pixel untuk lebarnya, sementara untuk tingginya adalah 1920 pixel.

Aspect Ratio

Sementara itu, dari sebagian referensi bisa digunakan dengan menggunakan aspect ratio dengan nilai perbandingan 9:16. Artinya jika lebar 9, maka tingginya adalah 16.

Lebar Minimum

Adapun lebar minimum yang dapat digunakan untuk insta story adalah 720 pixel. Jadi jika lebarnya 720 pixel maka tinggi minimumnya adalah 1280 pixel. Hal ini mengacu kepada aspek rasio 9:16 tadi.

Cara Membuat Layout Instagram Story di Adobe Photoshop

Berikut ini adalah cara untuk membuat insta story di photoshop.

  • Buka photoshop, kemudian pilih menu

  • file > new nanti akan muncul tampilan untuk memasukan resolusi pixel yang diinginkan.
  • Kemudian setelah muncul tampilan resolusi, isi dikolom width dengan nilai 1080px dan height 1920px. Pastikan satuannya adalah pixel.

  • Setelah itu, nanti akan muncul gambar kosong berwarna putih dengan ukuran 1080 x 1920 pixel.

  • 
Silakan berkreasi sesuai keinginan untuk menunjang isi dari Instagram story nya.

  • Jika sudah selesai, simpan dengan cara memilih menu File > save as for web.

  • Pastikan ukuran filenya, yang ditandai dengan kotak kotak itu ada dikisaran 90K – 120k. Idealnya ada 100K pas. Caranya adalah dengan memilih tingkat Qualitas JPG (lihat screenshot dibagian kanan atas). Semakin bagus kualitasnya semakin besar filenya. Jadi silakan disesuaikan. Setelah di sesuaikan kemudian save.

Jangan lupa follow akun instagram nya kelas desain dan ikhwan zaman now ya guys

@kelasdesain @ikhwanzamannow

terimakasih

Budi Sutria
Budi Sutriahttp://www.kelasdesain.com
Pengajar yang suka membaca dan menulis dibeberapa media online.
RELATED ARTICLES
- Advertisment -

Most Popular